PPK Tamalatea Gelar Bimtek Pemantapan Putungsura Pilkada Serentak Tahun 2024

    PPK Tamalatea Gelar Bimtek Pemantapan Putungsura Pilkada Serentak Tahun 2024
    Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Jeneponto melalui jajaran Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Tamalatea menggelar Bimbingan teknis (Bimtek) Pelaksanaan Pemungutan dan Perhitungan Suara (Putungsura) dalam pemilihan Gubernur-wakil Gubernur dan Bupati-wakil Bupati pada Pilkada serentak tahun 2024.

    JENEPONTO, SULSEL - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Jeneponto melalui jajaran Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Tamalatea menggelar Bimbingan teknis (Bimtek) Pelaksanaan Pemungutan dan Perhitungan Suara (Putungsura) dalam pemilihan Gubernur-wakil Gubernur dan Bupati-wakil Bupati pada Pilkada serentak tahun 2024.

    Bimtek ini, berlangsung di aula sekertariat PPK Tamalatea, Sabtu (23/11/2024). dihadiri Komisioner KPU Jeneponto Devisi Teknis dan Penyelenggaraan, Arifandi, Kasubag Teknis, Rahmat Emba, Ketua PPK Tamalatea, Arsadi dan anggotanya serta dihadiri seluruh PPS se-Kecamatan Tamalatea.

    Devisi Teknis PPK Tamalatea, Suardi menjelaskan, kegiatan bimtek ini untuk menyamakan persepsi antara PPS dan KPPS di hari pemungutan dan perhitungan suara (Putungsura) oleh KPPS di TPS masing-masing.

    "Kita berharap tidak ada lagi mix komunikasi antara PPS dan KPPS, apalagi didepan pemilih dalam mengambil sebuah keputusan, " jelasnya. 

    Kata dia, point terpenting dalam bimtek pemantapan putungsura ini adalah, bagaimana tatacara coblos yang benar terhadap surat suara sah dan suara tidak sah termasuk bagaimana cara pelayanan PPS dan KPPS terhadap pemilih DPT, DPTb dan DPk.

    Selain itu, bagaimana perlakuan PPS dan KPPS terhadap pemilih yang diperbolehkan masuk ke TPS menggunakan hak suaranya dan pemilih yang tidak diperbolehkan. Hal tersebut kata dia, sudah dijelaskan dan dan sudah dipaparkan semua. 

    "Jadi bimtek pemantapan ini merupakan bimtek terakhir di tingkat PPK dan nantinya bimtek ini juga akan ditindaklanjuti oleh PPS ke KPPS di tingkat desa/kelurahan secara mandiri, " jelasnya.

    Di tempat yang sama, Devisi Teknis dan Penyelenggaraan KPU Jeneponto, Arifandi menambahkan, bimtek pemantapan putungsura ini tentu memberikan pembekalan dan pemahaman kepada PPK dan PPS selaku fasilitator bagi KPPS tentang surat suara, tata cara pengisian C-Pemberitahuan, tata cara pengisian C-hasil dan C-salinan yang benar di tingkat PPS.

    "Point pentingnya itu bagaimana memastikan kondisi pendistribusian logistik, persiapan TPS, penyampaian C-Pemberitahuan dan persiapan-persiapan lainnya pada saat putungsura di TPS, " tambahnya.

    Muh. Andhi Syam

    Muh. Andhi Syam

    Artikel Sebelumnya

    Masa Tenang Pilkada 2024 Mulai 24 November,...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    PPK Tamalatea Gelar Bimtek Pemantapan Putungsura Pilkada Serentak Tahun 2024
    Kapolri Sebut Pengamanan Nataru Akan Dilakukan 141.443 Personel
    Hendri Kampai: Swasembada Pangan dan Paradoks Kebijakan
    Hendri Kampai: Negara Gagal Ketika Rakyat Ditekan dan Oligarki Diberi Hak Istimewa
    Kampanye Dialogis, Nomor 2 Disambut Antusias Ribuan Warga Desa Bulusuka, Paslon Bupati Paris - Islam Sampaikan Ini
    Puluhan Tahun Terdampak Air Asin, Petani di Tamalatea Gotong Royong Bikin Tanggul dari Karung Diisi Pasir
    Memprihatinkan, SDN 4 Tamalatea Jeneponto Bertahun-tahun Rusak Parah Tak Kunjung dapat Perhatian
    Tak Terbendung, Ribuan Simpatisan Paslon Bupati Paris-Islam Banjir Setiap Pengukuhan Tim PASMI di Tingkat Desa dan Kelurahan
    Usai Pencabutan Nomor Urut, Ini Janji Ke 4 Paslon Bupati dan Wakil Bupati Jeneponto saat Deklarasi Kampanye Damai
    19 Hari Kedepan, KPU Jeneponto Buka Pendaftaran Bakal Cakada Bupati - Wakil Bupati, Intip Jadwalnya
    Lagi, Baliho Pasangan Calon Bupati Jeneponto 'PASMI' Dirusak OTK, Paris Yasir: Jangan Mudah Terprovokasi
    25 Ribu Pendukung PASMI Hadiri Pengukuhan di Bangkala, Simpatisan Pastikan Paris - Islam Unggul di Bangkala Induk dan Barat
    Jaringan Tim Paslon Nomor 2 Paris-Islam Makin Menguat, Dukungan Suara untuk PASMI Mendominasi di Tiap Desa dan Kelurahan
    Puluhan Tahun Terdampak Air Asin, Petani di Tamalatea Gotong Royong Bikin Tanggul dari Karung Diisi Pasir
    LBH Suara Panrita Keadilan Dukung LSM Gempa Indonesia Bongkar Penimbunan BBM Bersubsidi di SPBU Tarowang Jeneponto
    Lebihi Target, KPU Jeneponto Sukses Gelar Pilkada RUN, Ribuan Peserta Antusias Warnai Lapangan Soeharto
    Debat Publik Kedua di Makassar, Paslon Bupati Jeneponto Paris dan Islam Tampil Totalitas Paparkan Visi - Misi
    Puncak HUT RI ke-79, Pj Bupati Jeneponto akan Adakan Simulasi Makan Siang Gratis di Hari H dan Pentas Hiburan Malam
    Kepemimpinan Paris Yasir Berhasil Turunkan Angka Kemiskinan di Jeneponto, Berikut Rilis BPS Sulsel

    Ikuti Kami